Pendampingan SMK MULIA dari UNTAG Surabaya

SMK PK merupakan salah satu program prioritas dari Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Pendidikan Vokasi) Kemendikbud pada tahun 2021 ini. Program ini lahir sebagai upaya pengembangan SMK dengan program keahlian tertentu agar mengalami peningkatan kualitas dan kinerja. Tentunya, pencapaian tersebut harus diperkuat dengan adanya kemitraan dengan dunia usaha dan dunia industri (DUDI), ditambah hadirnya pemerintah daerah setempat beserta perguruan tinggi vokasi sebagai pendamping.


SMK Pusat Keunggulan (PK) juga merupakan program pengembangan SMK dengan kompetensi keahlian tertentu dalam peningkatan kualitas dan kinerja, yang diperkuat melalui kemitraan dan penyelarasan dengan dunia usaha, dunia industri, dunia kerja, yang akhirnya menjadi SMK rujukan yang dapat berfungsi sebagai sekolah penggerak dan pusat peningkatan kualitas dan kinerja SMK lainnya.


Selain itu, ada program pendampingan yang dirancang untuk membantu SMK PK dalam pencapaian output. Pada hari kamis tanggal 18 November 2021 pelaksanaan pendampingan dilakukan oleh Perguruan Tinggi UNTAG Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya kepada SMK Muhammadiyah 5 Jember (SMK MULIA). Pelaksaan tersebut diharapkan dapat menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) dengan soft skill dan hard skill mumpuni terutama bagi siswa SMK MULIA Kemudian melalui program SMK PK ini juga diharapkan dapat menjadi sekolah rujukan dan pusat peningkatan kualitas dan kinerja sekolah di sekitarnya agar semakin relevan dengan kebutuhan dunia kerja maupun industri.

Sumber : SMK

#vokasi#smkpusatkeunggulan#smkmuliajember

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *