SELAYANG PANDANG SMK MUHAMMADIYAH 5 JEMBER

SELAYANG PANDANG SMK MUHAMMADIYAH 5 JEMBER

smk-muhammadiyah-5-jember

SMK Muhammadiyah 5 Jember (SMK MULIA BOARDING SCHOOL) berada di jalan KH. Hasyim No. 2 Cakru Kencong Jember berdiri pada 12 April 2015 atas prakarsa tokoh dan Pimpinan Cabang Muhammadiyah Cakru Jember. Penandatanganan SK Pendirian oleh Bupati Jember, No 421.5/253/413/2015 dengan NPSN : 69929178, NSS : 322052401380.

SMK MULIA Cakru Jember dari waktu ke waktu mengalami perkembangan yang menggembirakan. Satu tahun awal berdiri (2015), memiliki 47 siswa yang tergabung dalam 2 kompetensi keahlian (jurusan), yakni Teknik Komputer & Jaringan (TKJ), Teknik Sepeda Motor (TSM) dengan 2 rombongan belajar. Pada tahun 2016/2017, SMK MULIA mendidik 99 siswa dan 4 4 rombongan belajar dengan 17 PTK. Diantaranya 90% bergelar Sarjana dan 10% Pascasarjana.

Angkatan pertama
Angkatan pertama

Seiring bergulirnya waktu, SMK MULIA yang telah mendapat ijin operasional sekolah dengan No SK 421.3/5033/413/2015 berkembang menjadi 98 siswa yang terbagi dalam 2 kompetensi keahlian dalam 4 rombongan belajar (kelas).dsc05481

Pada tanggal 15 Agustus 2015 SMK Muhammadiyah 5 Cakru Jember Launching yang dihadiri oleh Prof. Dr. Eng. Imam Robandi, MT. salah satu Pimpinan Pusat Muhammadiyah serta Guru Besar ITS saat itu dalam tausiyahnya beliau mengatakan, “Bersama didirikan SMK Mulia Jember ini anak muda yang penuh semangat bahkan lahir bibit-bibit baru kader penggerak sekolah Muhammadiyah yang progresif. Tentu perlu diingat bahwa tidak adanya dana adalah masalah kecil, tetapi tidak adanya semangat adalah masalah paling besar” paparnya.

Tujuan awal kami mendirikan sekolah ini untuk memberikan kesempatan belajar bagi masyarakat agar tidak putus sekolah setelah lulus SMP/MTs. Baik melalui beasiswa jalur prestasi maupun masyarakat tidak mampu,” jelas Abdurroziq, M.Pd.I., selaku Kepala Sekolah SMK MULIA yang menjabat sejak Juli 2015.dsc05478

Beasiswa jalur prestasi diberikan kepada lulusan SMP/MTs yang berprestasi baik akademik maupun non akademik dengan menunjukkan sertifikat, tropi, maupun keterangan pendukung lain.

Sedangkan, bagi masyarakat tidak mampu namun memiliki keinginan melanjutkan sekolah di SMK MULIA, dapat menunjukkan surat keterangan tidak mampu dari RT, RW dan Kelurahan asal tempat tinggal.

Selain itu, keunggulan bagi siswa yang berprestasi baik Akademik yaitu siswa peringkat 1 (Pararel) semester 5 atau 6 bebas SPP selama 6 bulan, siswa peringkat 2 (Pararel) semester 5 atau 6 bebas SPP selama 4 bulan, dan siswa peringkat 3 (Pararel) semester 5 atau 6bebas SPP selama 2 bulan.

Non Akademik (Cabor dan Minat Bakat) siswa Juara I Tingkat Nasional full beasiswa pendidikan selama 3 tahun, siswa juara tingkat provinsi bebas SPP selama 2 tahun, siswa juara tingkat kabupaten bebas SPP selama 1 tahun dan siswa juara tingkat kecamatan bebas SPP selama 6 bulan. “Kami mengapresiasi siapa saja yang berprestasi. Sehingga perkembangan dunia pendidikan akan semakin maju,” papar Abdurroziq, M.Pd.I

Selain itu, terdapat Program Khusus (Boarding School), yakni dengan tujuan utama dibukanya program ini adalah untuk menyiapkan dan mencetak peserta didik yang berakhlakul karimah dan memiliki keahlian di bidang keilmuan Islam. Selain itu, program ini juga bertujuan membimbing dan mengarahkan peserta didik untuk dapat menggali potensi serta mengembangkan diri sebagai kader Muhammadiyah dan intelektual muslim yang berwawasan global serta menguasai teknologi informasi dan komunikasi.

Desain kurikulum Program Khusus ini meliputi 70% ilmu-ilmu agama 30% ilmu-ilmu umum. Setiap lulusan progam ini diharapkan memiliki kemampuan berbahasa Arab dan Inggris secara aktif, guna menghadapi persaingan dunia global yang semakin ketat. Para siswa (santri) dari program ini juga ditargetkan mampu membaca kitab kuning dan berbagai literatur Arab maupun Inggris, mampu berpidato tanpa teks serta menjadi khotib Jum’at serta hafal beberapa Juz al-Quran (minimal 3 Juz) dan hadis-hadis Nabi.

Pendidikan pada Program Khusus SMK MULIA diselenggarakan dengan sistem asrama atau pesantren (Boarding School) di bawah bimbingan para asatidz dan asatidzah. Sistem pesantren mempermudah pembinaan dan pengembangan potensi dan bakat siswa, baik di bidang akademik, keorganisasian, maupun keterampilan.

Kegiatan pembelajaran pada Program Khusus terdiri dari kegiatan pembelajaran pagi (mengikuti Kurikulum Nasional) dan pembelajaran sore (pengembangan bahasa Arab, Inggris dan Kajian Kitab). Untuk malam hari, semua kegiatan diselenggarakan diasrama, meliputi Tadarus al-Qur’an, Tahfidz al-Qur’an, Muhadharah, Tasyji’ Lughah, sorogan Kitab Kuning, jam wajib belajar dan Diskusi Kelompok.

Visi SMK MULIA “Menjadi Sekolah yang Islami, Unggul, Profesional dan BerwawasanEntepreneur. Adapun Misi SMK MULIA  Melaksanakan pendidikan berdasarkan Iman, Islam dan Ihsan, Menyelenggarakan pendidikan unggul di bidang Iptek berbasis ICT, Mencetak Lulusan yang kompeten di bidangnya, Membekali lulusan berwawasan entepreneur.

MULIA MENDUNIA

www.smkmuliajbr.sch.id

4 thoughts on “SELAYANG PANDANG SMK MUHAMMADIYAH 5 JEMBER”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *